Surat Al-Jin Ayat 24

Anda belum lancar atau belum hafal al-Qur'an? Klik di sini sekarang!

حَتَّىٰٓ إِذَا رَأَوْا۟ مَا يُوعَدُونَ فَسَيَعْلَمُونَ مَنْ أَضْعَفُ نَاصِرًا وَأَقَلُّ عَدَدًا

Arab-Latin: ḥattā iżā ra`au mā yụ'adụna fa saya'lamụna man aḍ'afu nāṣiraw wa aqallu 'adadā

Artinya: Sehingga apabila mereka melihat azab yang diancamkan kepada mereka, maka mereka akan mengetahui siapakah yang lebih lemah penolongnya dan lebih sedikit bilangannya.

« Al-Jin 23Al-Jin 25 »

Anda belum lancar atau belum hafal al-Qur'an? Klik di sini sekarang!

Hikmah Berharga Berkaitan Surat Al-Jin Ayat 24

Paragraf di atas merupakan Surat Al-Jin Ayat 24 dengan text arab, latin dan terjemah artinya. Ada pelbagai hikmah berharga dari ayat ini. Ditemukan pelbagai penjelasan dari banyak mufassirun terkait makna surat Al-Jin ayat 24, di antaranya seperti tercantum:

📚 Tafsir Al-Muyassar / Kementerian Agama Saudi Arabia

24. Ketika kaum musyrikin menyaksikan azab yang diancamkan kepada mereka, maka mereka akan tahu siapa yang lebih lemah penolongnya dan lebih sedikit bala tentaranya.


📚 Tafsir Al-Madinah Al-Munawwarah / Markaz Ta'dzhim al-Qur'an di bawah pengawasan Syaikh Prof. Dr. Imad Zuhair Hafidz, professor fakultas al-Qur'an Univ Islam Madinah

24. Orang-orang musyrik itu akan tetap pada kekafiran dan penentangan mereka hingga mereka melihat azab yang dijanjikan; sehingga ketika itu mereka akan mengetahui dengan pasti bahwa mereka berada dalam kesesatan dan tidak ada seorangpun yang dapat menolong dan melindungi mereka dari azab. Ketika itu sebesar apapun kekuatan mereka, pasti akan sirna di depan kekuatan dan keagungan Allah; dan sebanyak apapun jumlah mereka, pasti akan lenyap di depan orang-orang beriman yang dibantu oleh para malaikat.


📚 Tafsir Al-Mukhtashar / Markaz Tafsir Riyadh, di bawah pengawasan Syaikh Dr. Shalih bin Abdullah bin Humaid, Imam Masjidil Haram

24. Dan orang-orang kafir tetap saja dalam kekufuran mereka hingga mereka melihat pada hari Kiamat siksa yang dijanjikan kepada mereka di dunia, dan pada saat itu mereka akan mengerti siapa yang lebih lemah penolongnya dan lebih sedikit jumlah penolongnya.


Anda belum lancar atau belum hafal al-Qur'an? Klik di sini sekarang!

📚 Zubdatut Tafsir Min Fathil Qadir / Syaikh Dr. Muhammad Sulaiman Al Asyqar, mudarris tafsir Universitas Islam Madinah

24. فَسَيَعْلَمُونَ مَنْ أَضْعَفُ نَاصِرًا (maka mereka akan mengetahui siapakah yang lebih lemah penolongnya)
Yakni siapa yang lebih lemah tentaranya untuk memberi pertolongan.


📚 Tafsir Al-Wajiz / Syaikh Prof. Dr. Wahbah az-Zuhaili, pakar fiqih dan tafsir negeri Suriah

24. Sehingga apabila orang kafir itu melihat azab yang telah diancamkan kepada mereka akan tahu siapa yang sebenarnya penolongnya lebih lemah dan lebih sedikit jumlahnya. Orang mukmin ataukah mereka sendiri? Muqatil berkata: Ketika orang-orang musyrik mendengar ayat ini, An-nadhir bin Harits berkata: Kapan hari pembalasan itu akan terjadi? Maka turunlah ayat di bawah ini


📚 Tafsir Ash-Shaghir / Fayiz bin Sayyaf As-Sariih, dimuraja’ah oleh Syaikh Prof. Dr. Abdullah bin Abdul Aziz al-‘Awaji, professor tafsir Univ Islam Madinah

Dengan demikian, apabila melihat apa yang diancamkan kepada mereka, maka mereka akan mengetahui siapakah yang lebih lemah penolongnya dan lebih sedikit jumlahnya penyelamatnya


Anda belum lancar atau belum hafal al-Qur'an? Klik di sini sekarang!

📚 Tafsir as-Sa'di / Syaikh Abdurrahman bin Nashir as-Sa'di, pakar tafsir abad 14 H

24. “Sehingga apabila mereka melihat azab yang diancamkan kepada mereka,” yakni menyaksikan dengan mata kepala dan memastikan akan menimpa mereka, “maka mereka akan mengetahui,” pada saat itu dengan sebenar-benarnya, “siapakah yang lebih lemah penolongnya dan lebih sedikit bilangannya,” ketika tidak ditolong oleh yang lain bahkan dirinya sendiri tidak mendapatkan pertolongan kala mereka digiring seorang demi seorang sebagaimana mereka diciptakan pertama kalinya.


📚 An-Nafahat Al-Makkiyah / Syaikh Muhammad bin Shalih asy-Syawi

Surat Al-Jin ayat 24: Ketahuilah wahai Nabo, bahwa mereka kafir tidak akan pernah hilang dari sifat keras kepala akan kekafirannya, dan menyerang Nabi ﷺ dan orang-orang beriman sampai mereka melihat janji Allah kepada mereka dari adzab Allah dengan mata-mata mereka masing-masing. Mereka akan paham pada suatu saat siapa yang paling lemah pertolongannya dan terbatas pasukannya; Dimana sesungguhnya orang-orang kafir di hari kiamat mereka akan menjadi lemah, tertunduk dan hina.


📚 Hidayatul Insan bi Tafsiril Qur'an / Ustadz Marwan Hadidi bin Musa, M.Pd.I

Yakni menyaksikannya dengan mata kepala dan merasa yakin bahwa azab itu pasti menimpa mereka.

Yaitu ketika selain mereka tidak bisa memberikan pertolongan dan mereka tidak mampu membela diri; ketika mereka dikumpulkan secara sendiri-sendiri sebagaimana mereka diciptakan pertama kali.


Anda belum lancar atau belum hafal al-Qur'an? Klik di sini sekarang!

📚 Tafsir Ringkas Kementrian Agama RI / Surat Al-Jin Ayat 24

Sikap durhaka manusia terus akan berlanjut dan baru berhenti setelah mereka melihat azab neraka. Inilah yang diisyaratkan oleh ayat ini. Sehingga apabila mereka melihat azab yang diancamkan kepadanya dan itu pasti akan terjadi, maka mereka akan mengetahui siapakah yang lebih lemah penolongnya dan lebih sedikit jumlahnya, apakah nabi Muhammad ataukah para pendurhaka. 25. Kaum musyrik apabila diancam dengan siksa, seringkali melecehkan dan bertanya untuk tujuan mengejek, kapankah datangnya ancaman itu. Katakanlah wahai nabi Muhammad, 'aku tidak mengetahui, apakah azab yang diancamkan kepadamu itu sudah dekat ataukah tuhanku menetapkan waktunya masih lama, aku tidak diberitahu tentang hal itu. '.


Anda belum lancar atau belum hafal al-Qur'an? Klik di sini sekarang!

Demikian kumpulan penjelasan dari beragam mufassirun berkaitan isi dan arti surat Al-Jin ayat 24 (arab-latin dan artinya), semoga menambah kebaikan untuk ummat. Bantu perjuangan kami dengan memberi tautan menuju halaman ini atau menuju halaman depan TafsirWeb.com.

Link Paling Banyak Dikaji

Baca berbagai halaman yang paling banyak dikaji, seperti surat/ayat: Al-‘Ashr 2, Ali ‘Imran 185, Al-Isra 24, Az-Zalzalah 7, An-Nur, An-Nur 31. Juga Al-Baqarah 165, Al-‘Ankabut 45, Al-Mukminun 1-11, An-Nisa 1, Al-Anbiya, Al-Ahzab 59.

  1. Al-‘Ashr 2
  2. Ali ‘Imran 185
  3. Al-Isra 24
  4. Az-Zalzalah 7
  5. An-Nur
  6. An-Nur 31
  7. Al-Baqarah 165
  8. Al-‘Ankabut 45
  9. Al-Mukminun 1-11
  10. An-Nisa 1
  11. Al-Anbiya
  12. Al-Ahzab 59

Pencarian: ...

Surat dan Ayat Rezeki

GRATIS Dapatkan pahala jariyah dan buku digital "Jalan Rezeki Berlimpah". Caranya, copy-paste text di bawah dan kirimkan ke minimal tiga (3) group WhatsApp yang Anda ikuti:

Nikmati kemudahan dari Allah untuk memahami al-Qur’an dengan tafsirnya. Tinggal klik nama suratnya, klik nomor ayat yang berwarna biru, maka akan keluar penjelasan lengkap untuk ayat tersebut:
 
👉 tafsirweb.com/start
 
✅ Bagikan informasi ini untuk mendapat pahala jariyah

Setelah Anda melakukan hal di atas, klik tombol di bawah: